Wednesday, April 16, 2014

SURABAYA RAYA : SMKN 3 PGS-NYA SURABAYA

Mudianto SPd MM, Kasek SMKN 3 Surabaya
SMK Negeri 3 Surabaya memang merupakan pintu gerbangnya Surabaya (PGS) untuk sekolah menengah kejuruan, karena letaknya berada di Jalan Ahmad Yani pintu utama masuk ke Kota Surabaya. Sedangkan kata PGS adalah cetusan ide dari Mudianto SPd MM, Kasek SMKN 3 Surabaya.
SMKN 3 Surabaya kalau dikaji lebih mendalam memiliki segudang keunggulan prestasi, salah satunya adalah pembuatan robotik, pesawat robot yang disebut juga tree coopter. Awalnya, pembuatan robot ini dari teknik industri, pembuatan robot kecil-kecilan. Robot modelnya macam-macam dan dibuat awal 2006 mulai dirintis dan kelihatan hasilnya mulai 2010/2011. Siswa yang dilibatkan dalam pembuatan robotik ini hanya siswa kelas XII dan tepat pada tahun 2012/2013 mulai dikurikulumkan. Pembina dan pembimbing dalam pembuatan ini yaitu Drs Agustinus Poltak, Gurit Aditya ST, Drs Ananta dan Drs Bambang.
            Pada tahun 2007 saat launching SMK bisa pameran di Hotel Equator, SMKN 3 juga memamerkan produk unggulan robotnya. Pada 2007/2008 pameran ke-2 di SMKN 5 juga menampilkan robot berkaki 6. Terakhir pada 2008 pameran di ITS yang pada saat pameran tersebut berlangsung ketua jurusan untuk elektronik adalah Drs Agustinus Poltak. Dan ada juga ide dari Drs Agustinus Poltak untuk ke depannya membuat kapal selam dan membuat pesawat terbang dengan baling-baling 16 dan bisa dinaiki 1 orang. Pada semester tahun lalu, menurut Drs Agustinus Poltak dan Gurit Aditya ST, ada salah satu siswa SMKN 3 yang ahli membuat robot, begitu lulus dari SMKN 3 langsung diambil oleh perusahaan dan oleh perusahaan tersebut alumni siswa SMKN 3 tersebut dibiayai untuk melanjutkan kuliahnya mulai S1 s/d S2 di Indonesia. Sedangkan S3-nya dia melanjutkan studinya di Jepang dan itu adalah siswa dari jurusan elektronika.

Memang, kalau dikaji lebih mendalam lagi, SMKN 3 Surabaya memiliki banyak prestasi yang bisa diangkat ke permukaan dan itu adalah tugas untuk Mudianto SPd MM selaku Bapak Kasek yang baru. Harapan Kasek SMKN 3 Surabaya yang baru ini, semoga SMKN 3 Surabaya di bawah kepemimpinannya nanti dan di masa yang akan datang bertambah maju. (Widandari)R.26
Mesin-mesin robot ciptaan siswa SMKN 3 Surabaya


No comments:

Post a Comment