Friday, May 20, 2016

LINTAS BERITA

Pemkab Aceh Barat Lelang 7 Posisi SKPK

MEMENUHI amanat UU RI No.5 Tahun 2014 Tentang Aparatur Sipil Negara dan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi No.13 Tahun 2014 Tentang Tata Cara  Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Secara Terbuka Di Lingkungan Instansi Pemerintah, Pemerintah Kabupaten Aceh Barat membutuhkan individu yang menyukai kerja keras, memiliki integritas moral dan intelektual serta memiliki visi dan misi dalam membangun dan mengantarkan Kabupaten Aceh Barat ke pintu kesejahteraan dan kemajuan untuk mengisi 7 (tujuh) posisi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah, Eselon II b) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Aceh Barat.
Ketujuh posisi SKPK itu adalah Asisten Administrasi dan Umum Setdakab, Kepala Badan Lingkungan Hidup dan Kebersihan, Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan, Kepala Dinas Kehutanan dan Perkebunan, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan, Kepala Dinas Koperasi  Usaha Kecil dan Menengah, Perindustrian dan Perdagangan.
“Jika bapak/ibu memenuhi kualifikasi berikut ini kami mengundang bapak/ibu untuk mengikuti Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPT Pratama) dan Uji Kepatutan dan Kepantasan (fit and proper test) sebagai mekanisme pengisian jabatan tersebut dengan Kualifikasi Umum sebagai berikut; Pegawai Negeri Sipil yang bertugas di Kabupaten Aceh Barat dengan pangkat serendahnya Pembina (IV/a) minimal 2 (dua) tahun (TMT 01 Oktober 2013);
Pernah atau sedang menduduki Jabatan Eselon II atau sedang menduduki jabatan Eselon III minimal 2 (dua) Tahun; Berijazah minimum Sarjana (S-1);
Usia Maksimal 56 Tahun per 1 Januari 2016; Semua unsur Penilaian DP-3 dan Penilaian Prestasi kerja PNS dalan 2 (dua) Tahun sekurang-kurangnya bernilai baik; Tidak Pernah atau Sedang Menjalani Hukuman Disiplin Tingkat Sedang dan Berat juga tidak pernah menjalani Hukuman Pidana disebabkan oleh Tindak Pidana Korupsi atau Kejahatan Jabatan Lainnya; Memiliki Kompetensi jabatan yang diperlukan; Sehat Jasmani dan Rohani. Jika bapak/ibu berminat, dipersilahkan untuk melihat persyaratan lengkap dan mengambil formulir yang telah disediakan di Sekretariat Panitia : Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Kabupaten Aceh Barat Jl Sisingamangaraja GIP Lapangan Meulaboh.
Dan menyerahkan kembali secara langsung (tidak boleh diwakili) selambat-lambatnya tanggal 19 Januari 2016 pada jam kerja kepada panitia di sekretariat.
Pengumuman hasil Seleksi Administrasi Bakal Calon pada tanggal 22 Januari 2016”.

Pemerintah Kabupaten Aceh Barat mengingatkan juga kepada seluruh jajaran SKPK yang ikut seleksi, barang siapa yang berusaha mempengaruhi dan/atau mengintimidasi Panitia Seleksi akan digugurkan dari Seleksi Calon Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Aceh Barat. (F.984) web majalah fakta / majalah fakta online

No comments:

Post a Comment